Home » , » Akibat Tidak Percaya Diri ( PD )

Akibat Tidak Percaya Diri ( PD )

Dhedi R Ghazali | Sunday, January 19, 2014 | 1komentar
Akibat Tidak Percaya Diri ( PD )
Suatu ketika saya pernah ditanya oleh salah satu sahabat, dia bertanya : “ Mas, memang apa sih akibat dari kurang PD ( Percaya Diri ) ? “. Banyak sekali pertanyaan serupa yang sering saya dengar dari orang lain. Percaya diri adalah sesuatu yang menjadi sangat penting ketika kita akan melakukan sesuatu ataupun melangkah menuju perbaikan serta perubahan. Lalu apa yang terjadi jika kita tidak percaya diri alias ragu-ragu ?. Banyak sekali akibat buruk yang diakibatkan oleh rasa tidak percaya diri ini. Namun menurut saya setidaknya ada empat point penting akibat dari tidak adanya rasa Percaya Diri. Empat point tersebut adalah sebagai berikut :

1.    Tidak percaya diri akan membuat kita terlambat untuk bertindak
Ketika kita ingin melangkah untuk meraih sesuatu dan yang ada pada diri kita adalah rasa tidak percaya diri, saya yakin kita akan merasa berat untuk melangkah. Katakutan akan kegagalan dan merasa tidak mampu seringkali melahirkan ketidakpercayaan diri seseorang. Ketika itu yang terjadi maka orang tersebut akan terlambat untuk bertindak. Ada ungkapan yang mengatakan “ Kesempatan tidak datang untuk kedua kalinya “. Dari sini sudahlah jelas bahwa kesempatan sangat terikat erat dengan waktu. Seharusnya setiap peluang yang ada, sekecil apapun itu harus segera kita manfaatkan sebaik-baiknya. Namun jika kita sendiri tidak percaya diri untuk mengambil peluang tersebut yang terjadi adalah kita akan terlambat mengambil peluang tersebut sehingga peluang itu diambil oleh orang lain.

2.    Tidak percaya diri akan membuat orang melakukan kesalahan-kesalahan / kekeliruan-kekeliruan yang tidak perlu
Orang yang tidak mempunyai rasa percaya diri akan melakukan tindakan-tindakan yang mudah digoyahkan karena tindakan-tindakan tersebut didasarkan tanpa keyakinan yang kuat. Orang tersebut akan setengah-setengah dalam bertindak, antara harus maju kedepan atau mundur kebelakang. Dalam kondisi demikian maka yang muncul adalah tindakan-tindakan yang didasri antara kemauan dan ketidak-mauan dan alhasil akan membuat orang tersebut mudah melakukan kekeliruan ataupun kesalahan yang seharusnya tidak perlu dilakukan. Jika sudah begitu bisa jadi akan membuat orang tersebut semakin tidak percaya diri atas kekliruan / kesalahan yang sering dia lakukan.

3.    Tidak percaya diri akan memunculkan hasil yang tidak maksima
l
Bagaimana mungkin hasil maksial akan tercapai jika kita tidak percaya diri dengan kemampuan kita dan tidak percaya bahwa kita bisa. Hasil yang maksimal akan tercipta dengan keyakinan dan usaha yang maksimal pula. Jika dari awal kita sudah tidak percaya diri untuk melakukan sesuatu sudah bisa dipastikan kita tidak akan mendapatkan hasil yang maksimal.

4.    Tidak percaya diri akan membuat orang menjadi penuh penyesalan

Dari ketiga akibat yang sudah dijelaskan sebelumnya maka akan bermuara pada satu akibat yaitu “ penyesalan “. Ketika kita terlambat untuk bertindak, sering melakukan kekeliruan yang tidak perlu karena kita ragu dalam melakukan sesuatu, setengah-setengah dalam melakukan sesuatu, tidak yakin dengan kekuatan yang ada pada dirinya dan tidak yakin kalau sebenarnya dia bisa yang akan didapatkan adalah hasil yang tidak maksimal atau bahkan kegagalan, Dari hasil yang tidak maksimal ataupun kegagalan itu tentunya yang akan muncul adalah “ penyesalan “.

Itulah empat point penting dampak dari Tidak Percaya Diri yang bisa saya sampaikan. Pada dasarnya saya yakin masih banyak dampak negative dari rasa tidak percaya diri ini. Oleh karena itu mulai dari sekarang marilah mencoba untuk menanamkan rasa percaya diri pada diri kita masing-masing. Percayalah bahwa Allah memberikan kelebihan pada diri kita, yakinlah bahwa semua yang diberikan oleh Allah adalah yang terbaik yang bisa kita jadikan kekuatan yang luar biasa dalam diri kita. Jangan pernah merasa minder dengan sesuatu ataupun denga orang lain karena dengan rasa minder tersebut kita hanya akan menjadi orang yang hanya bisa menyesali kehidupan. Semoga sedikit tulisan dari saya ini bisa bermanfaat.


Jika menurut kalian, artikel ini bermanfaat. Silahkan di-share untuk teman Anda, sahabat Anda, keluarga Anda, atau bahkan orang yang tidak Anda kenal sekalipun. Setelah membaca, saya harap juga bisa meninggalkan komentar.  Semoga Anda juga mendapatkan balasan pahala yang berlimpah dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

“Barangsiapa yg memberi petunjuk atas kebaikan, maka baginya adalah pahala seperti orang yg melakukan kebaikan itu.” (HR Muslim)


Share this article :
Kehidupan Tanpa Batas

1 komentar:

Denaihati said...

bila tiada percaya diri/keyakinan diri banyak kesan negatifnya dan seharusnya diatasi sewajarnya.

Post a Comment

 
Support : Copyright © Nov 2010. Kehidupan Tanpa Batas - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger